PDM Kabupaten Sidenreng Rappang - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Sidenreng Rappang
.: Home > Berita > STISIP Muhammadiyah Rappang Galakkan Perkuliahan Outdoor

Homepage

STISIP Muhammadiyah Rappang Galakkan Perkuliahan Outdoor

Selasa, 19-04-2016
Dibaca: 804

SIDRAP, -- Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Muhammadiyah Rappang, saat ini terus melakukan pembenahan di semua sektor, baik pada tataran pelayanan, maupun peningkatan kualitas akademik.

 

Salah satunya dengan menggalakkan perkuliahan di luar ruangan (Outdoor). Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua STISIP Muhammadiyah Rappang, Dr Jamaluddin Ahmad, S. Sos., M.Si, saat dikonfirmasi, Selasa (19/4).

 

Menurutnya, dengan proses perkuliahan di luar ruangan tersebut, diharapkan bisa menjadi variasi bagi mahasiswa, agar tujuan pembelajaran tepat sasaran.

 

“Harapannya, kuliah Outdoor ini bisa mendongkrak minat belajar mahasiswa, termasuk mengatasi kebosanan dan kejenuhan saat berada dalam ruangan perkuliahan,” jelasnya.

 

Dari pantauan di lapangan, para mahasiswa sangat antusias mengikuti perkuliahan secara outdoor tersebut. Bahkan beberapa dari mereka terlihat aktif dalam berdialog dengan dosen.

 

Terpisah, Siti Nur Rahmah, salah seorang mahasiswi jurusan Ilmu Administrasi Negara, mengaku senang dengan agenda perkulian outdoor tersebut.

 

Menurutnya, hal ini bisa dilakukan pada mata kuliah lainnya. Sehingga para mahasiswa bisa lebih termotifasi untuk belajar. Apa lagi kampus tersebut memiliki areal terbuka yang cukup refresentatif.

 

“ Suasananya cukup nyaman pak, kami kuliah di dekat kolam ikan milik kampus, jadi suasananya sangat berbeda, apalagi sambil dengar gemercik air kolam, agak gimanaa gitu,” jelasnya tersenyum.(ali)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website